» » KONI Jabar Proyeksikan Dana Rp.120 Miliar untuk Berjaya di PON

(SJO, BANDUNG) - Prestasi butuh biaya. Tak berlebihan kalau KONI Jawa Barat butuh dana Rp 120 miliar untuk  membidik posisi juara umum PON XIX 2016. Untuk perhelatan akbar olahraga itu, Jabar sendiri menjadi tuan rumahnya.

"Kami sudah usulkan Rp 120 miliar, dan itu pasti direstui gubernur," kata Wakil Ketua Umum I Bidang Organisasi KONI Jabar, Djumara Frassad,

Menurut dia, dana tersebut dinilai sepadan dengan tekad KONI dan Pemprov Jabar untuk mewujudkan prestasi olahraga atlet Jawa Barat di tingkat nasional. "Angka itu sangat realistis," ujar Komandan Satuan Latihan PON XIX KONI Jabar itu dengan nada penuh optimistis.

Menurut dia, jika ingin meraih prestasi tinggi di bidang olahraga, dana yang dikeluarkan juga harus sepadan. Sebab, peralatan olahraga itu mahal. "Contohnya, satu celana renang untuk kepentingan tanding harganya Rp 18 juta hanya untuk satu kali pakai," kata jenderal bintang satu itu.

Djumara memastikan 90 persen dari dana tersebut habis dipergunakan buat pembinaan prestasi, sisanya buat kepentingan advokasi dan lainnya. Cabang olahraga yang akan dipertandingkan pada PON XIX Jabar tercatat 44 cabang olahraga ditambah delapan anak cabang olahraga, terutama di cabang renang.

Djumara menolak menyebutkan ihwal target medali yang dipatok dan cabang olahraganya. "Kami menargetkan medali emas sebanyak-banyaknya dan semua cabang yang dipertandingkan semuanya wajib meraih medali emas," kata dia.

Disinggung soal bonus, Djumara memastikan akan lebih bagus dari para peraih PON XVIII lalu. "Kalau yang lalu bonusnya rumah, nanti harus lebih bagus dari sekadar rumah," ujarnya.

Ihwal sokongan KONI daerah, Djumara menyebutkan Subang sebagai salah satu penyumbang atlet medali emas. "Pemkab Subang menganggarkan dana yang cukup buat KONI," kata Djumara tanpa menyebut nilai dananya.

Ketua KONI Kabupaten Subang, Yoyo Kustrio, yang baru saja terpilih pada musordasus, mengapresiasi penilaian KONI Jabar. "Kami akan terus meningkatkan kualitas para atlet asal Subang yang akan diterjunkan di ajang PON XIX 2016 Jabar," ujarnya.

About Unknown

Hi there! I am Hung Duy and I am a true enthusiast in the areas of SEO and web design. In my personal life I spend time on photography, mountain climbing, snorkeling and dirt bike riding.
«
Next
Posting Lebih Baru
»
Previous
Posting Lama

Tidak ada komentar:

Leave a Reply