» » Dana Program Brigadir RW 2,1 Miliar

BANDUNG- Polrestabes Bandung gelar Silaturahmi Brigadir RW, sebanyak 1500 Brigadir pagi tadi berkumpul di GOR KONI Kota Bandung, Jalan Jakarta No.11, Bandung, Sabtu (17/05/2014).

Brigadir Rw ini bertugas menjalankan tugas desentralisasi yang diberikan Pemkot Bandung. Nantinya, setiap minggunya diadakan pertemuaan guna membahas apasaja keluhan masalah di sektornya tempat mereka bertugas, dan setiap satu bulan sekali diadakan pertemuan dengan Walikota Bandung.

Dana operasional juga sudah diturunkan Pemkot bandung guna mendukung Program tersebut "Yang tersedia untuk Brigadir RW ini sekitar 2,1 Miliar dan sudah turun" Ujar Emil panggilan akrab Walikota Bandung tersebut pada Wartawan.

Brigadir RW ini menjalankan tugasnya sehabis dinas, dengan cara mendatangi setiap hari warga yang berada di sektornya guna menyelesaikan permasalahan yang berkaitan dengan masyarakat.

Jika warga membutuhkan Brigadir RW saat jam kerja, maka mereka diperbolehkan datang dan Ketua RW dimana Brigadir tersebut ditugaskan harus izin terlebih dahulu pada Polres.

Walikota Bandung meyakini program ini akan efektif dan menjadi inspirasi bagi Kota/Kabupaten lainnya “Dengan adanya Brigadir RW ini kan masalah bisa lebih cepat terselesaikan. Misalnya masalah mencuri ayam, jika lapor ke Polres langsung akan ada pemendatan, karena yang ditangani banyak. Nanti dibilang polisi gak kerja” imbunya.

Selain itu, Kota Bandung harus menjadi lebih baik kedepannya, "Bandung itu sebagai kota yang penuh inovasi. Bandung itu harus berubah, berubah secara cepat ataupun lambat yang penting menjadi lebih baik" Harap Walikota yang gemar bersepeda itu.(Viorizza/E/Seca)

About Unknown

Hi there! I am Hung Duy and I am a true enthusiast in the areas of SEO and web design. In my personal life I spend time on photography, mountain climbing, snorkeling and dirt bike riding.
«
Next
Posting Lebih Baru
»
Previous
Posting Lama

Tidak ada komentar:

Leave a Reply